Perbandingan Web MLM Custom dengan Script Template MLM

Informasi
IDprogrammer IDprogrammer | 10 September 2019
Perbandingan Web MLM Custom dengan Script Template MLM

Web MLM Custom VS Script Template MLM

Jika ingin memulai membangun sebuah bisnis MLM tentu ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan, salah satunya adalah menentukan desain website yang cocok dengan kebutuhan dan juga anggaran biaya yang dikeluarkan. Untuk memilih keputusan terbaik kita harus tahu mana yang harus di prioritaskan dan mana yang bisa agak diundur untuk menentukan pilihan desain Web MLM Full Custom atau Script Template Web MLM yang siap jadi dengan harga termurah. Agar kita bisa mengetahui lebih jauh untuk menentukan keputusan terbaik mari kita bahas lebih jauh mengenai website MLM custom dan script template web MLM.

Apa itu Web MLM?

Apa itu Web MLM

MLM atau Multi Level Marketing merupakan sebuah sistem pemasaran berantai dimana setiap anggota akan mendapatkan komisi atau bonus jika mendpatkan anggota baru atau bisa menjual produk ke konsumen langsung. Jadi intinya Web MLM adalah sebuah aplikasi berbasis website yang menampung serta mengolah semua data yang berkaitan dengan sistem MLM yang telah dibikin. Data yang di tampung dan diolah disini ada banyak sekali, mulai dari data anggota, data member, data transaksi, samai data keuangan, oleh karena itu kita harus benar benar memilih programmer web terbaik untuk bisnis kita.

Script Template Web MLM

Script Template Web MLM

Pertama kita akan bahas mengenai script web MLM yang saat ini banyak diperjual belikan diinternet. Layaknya web MLM dengan desain custom, website script juga menggunakan bahasa pemrogramman PHP yang standar digunakan pada umumnya. Dan hal yang paling menarik dari script template web MLM ini karena biayanya yang murah dan terjangkau. Untuk lebih jelasnya mari kita pelajari kelebihan dan kekurangan dari script Web MLM ini.

Kekurangan

  • Desain terbatas karena cuma memanfaatkan desain template yang tersedia.
  • Tidak bisa menyesuaikan sistem marketing plan dengan pembonusan, hanya bisa menggunakan sistem yang ada pada template
  • Beresiko terserang malware atau spyware, karena kita tidak tau dari mana asal usul template dan terbatas akses untuk komunikasi dengan creator.
  • Keamanan data tidak terjamin karena tidak ada jaminan keamanan dari penyedia template.
  • Resiko bug dan error yang tidak dapat penanganan cepat sedangkan untuk bisnis MLM kita butuh respon cepat dari tim IT.

Kelebihan

  • Biaya jauh lebih murah jika dibanding dengan jasa web mlm custom.
  • Bisa memilih template yang sesuai dengan kebutuhan dengan budget terjangkau.
  • Pengerjaan dalam pembuatanya cepat karena sudah disiapkan desain sudah jadi sebelumnya.

Web MLM Full Custom

Web MLM Full Custom

Sama seperti script MLM yang siap jadi,, ntuk jasa web MLM custom juga ada kelebihan dan kekuranganya. Namun pada dasarnya web custom umumnya dibandrol dengan biaya yang cukup mahal tapi untuk segi kualitas tidak perlu dipertanyakan lagi, apa lagi jika spesifikasi detail dari web yang Anda minta memang kualitasnya bagus. Untuk lebih jelasnya mari kita bahas mengenai kekurangan dan kelebihan Jasa web MLM custom.

Kekurangan

  • Biaya mahal, karena tim programmer membuat sistem yang Anda pesan dari nol.
  • Pengerjaan lama, alasanya sama seperti halnya diatas, selain itu diperlukan waktu untuk test dan ukur guna memastikan
  • Website berjalan dengan lancar tanpa adanya bug dan error.

Kelebihan

  • Banyak pilihan desain dan bisa membuat desain sendiri sesuai keinginan.
  • Sistem MLM yang dibikin bisa menyesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan pasar.
  • Keamanan data terjamin karena disediakan garansi keamanan data baik dari serangan hacker, malware, dan spyware.
  • Full garansi jika sewaktu-waktu terjadi bug dan error pada website Anda.

 

Demikian tadi informasi yang bisa kami sampaikan mengenai Perbandingan Web MLM Custom dengan Script Template MLM yang biasa di jual bebas. Kami dari IDprogrammer melayani jasa pembuatan web MLM full custom untuk memberikan pelayanan terbaik dan terpercaya bagi Anda dengan biaya kompetitif. Jika tertarik dengan penawaran jasa pembuatan website MLM profesional dari IDprogrammer silahkan menghubungi kami melalui contact person dibawah ini :

IDprogrammer IDprogrammer | 10 September 2019
Related article

Jika Ada Pertanyaan, Silahkan Menghubungi Kami

Untuk respon lebih cepat silahkan menghubungi kami melalui whatsapp !

WhatsApp